Hyundai Bluelink: Pusat Kendali Fitur Canggih Hyundai Creta


Kehadiran Hyundai Creta di Indonesia menandakan sebuah era baru Hyundai di Indonesia. Hyundai Creta memunculkan berbagai fitur dan inovasi yang tidak dapat ditemukan pada kompetitornya.

Salah satu inovasi dari Hyundai Creta adalah konektivitas Hyundai Creta dengan aplikasi Hyundai Bluelink, sebuah aplikasi smartphone yang mampu berkomunikasi dengan Hyundai Creta milik Hyundai Lovers. Hyundai Bluelink sendiri hadir pada Hyundai Creta tipe Trend, Style dan Prime.

Apa saja fitur Hyundai Bluelink yang sangat inovatif ini? Mari kita bahas:

1. Mobil Jarak Jauh

Dengan Hyundai Bluelink, smartphone Hyundai Lovers bisa menjadi remote bagi Hyundai Creta. Fungsinya pun tidak hanya membatasi membuka dan mengunci pintu. Hyundai Bluelink bisa mengatur AC mobil, mengontrol/mematikan mesin, mengontrol klakson dan lampu, semua hanya dengan sentuhan jari.

2. Mencari Mobil

Hyundai Bluelink bisa membantu mencari mobil ketika misalnya kesulitan mencarinya di parkiran yang besar. Dengan fitur Find My Car, maka aplikasi akan memberikan estimasi area dimana mobil berada.

3. Diagnosa Kondisi

Aplikasi Hyundai Bluelink dapat mendiagnosa kondisi Hyundai Creta Anda sehingga kondisinya selalu terjamin. Aplikasi dapat melakukan pengecekan terhadap sistem dan melaporkan hasilnya kepada Anda. Kemudian ada juga informasi mengemudi untuk mengetahui lebih lanjut bagaimana Hyundai Creta Anda dikemudikan.

4. Keamanan

Hyundai Bluelink tampaknya juga bisa menjadi alat keamanan tambahan bagi Hyundai Creta. Dengan fitur seperti Geo-fence Notification dan Time-fence Notification, aplikasi akan memberitahu Anda bila Hyundai Creta Anda digunakan melebihi area tertentu atau digunakan melebihi jangka waktu tertentu. Notifikasi Kecepatan juga akan memberitahu Anda ketika mobil melewati batas kecepatan tertentu, sehingga bisa memonitor kendali mobil. Jika Hyundai Creta tengah dalam kondisi langsam (idle) yang lama, akan diberitahu juga melalui fitur Idling Notification.

5. Modus Valet

Dengan fitur Valet Mode, Anda bisa membatasi fitur pada Hyundai Creta ketika menyerahkannya kepada valet. Misalnya membatasi kecepatan.

6. Anti Pencurian

Hyundai Creta bisa semakin aman dari pencurian dengan aplikasi Hyundai Bluelink. Jika mobil tercuri, maka akan ada notifikasi berupa Notifikasi Kendaraan yang Dicuri. Mobil juga bisa diketahui keberadaanya melalui Pelacakan Kendaraan yang Dicuri. Terakhir, mobil juga bisa dimatikan dengan fitur Stolen Vehicle Immobilization yang akan menghentikan mobil jika tercuri.

7. Keselamatan

Hyundai Creta sangat peduli dengan keselamatan Anda. Karena Hyundai Bluelink terhubung dengan call center Hyundai yang aktif 7x24 jam, maka ada beberapa fitur yang bisa diutilisasikan, misalnya tombol SOS. Dengan menekan tombol SOS, maka Anda akan secara otomatis terhubung ke call center SOS milik Hyundai. Kemudian jika terjadi tabrakan, maka akan ada notifikasi yang masuk untuk memberitahu bila mobil mengalami tabrakan atau kecelakaan.

8. Bantuan Pinggir Jalan

Ketika memerlukan bantuan, misalnya mobil bekerja, maka bisa memanggil Roadside Assistance melalui aplikasi Hyundai Bluelink dimana nantinya Hyundai akan datang dan membantu Anda untuk kembali berjalan.

Dengan 8 fitur utama tersebut, maka terbukti Hyundai Creta inovatif dan canggih. Memang Hyundai Creta ini sempurna untuk anak muda dan bagi mereka yang senang akan teknologi.

Dapatkan Artikel & Info Hyundai lainnya disini dan dapatkan info promo Hyundai.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sambut Ramadhan, Hyundai Hadirkan Exhibition di Jakarta, Bandung, Medan.

Mobil Keluarga Hyundai.

Blind Spot Hyundai Stargazer